Menjadi Anak Senja Di Jogja

The Manglung adalah view and resto yang terletak di Patuk Gunung Kidul Daerah Istimewa Yogyakarta.
Tempatnya terletak di ketinggian menawarkan pemandangan yang sangat mempesona.

Ketika sore hari kita akan disuguhkan pemandangan berupa senja ketika langit sedang cerah-cerahnya. Dan sebelum matahari terbenam memasuki malam hari, View di The Manglung ini tak kalah menarik , mungkin menjadi salah satu tujuan utama untuk para pengunjung dapat melihat sunset sambil menyeruput secangkir kopi.
Namun ketika malam datang pengunjung akan disuguhkan kerlap-kerlip lampu kota yang ada di bawah yang kita lihat dari ketinggian yang membuat suasana begitu indah.
Selain pemandangan The Manglung juga terdapat kolam renang mini yang bersih tentunya. Banyak sekali Titik spot-spot foto di setiap sudut The Manglung, tentunya dapat untuk bersewa foto bersama untuk kebutuhan sosial media seperti instagram misalnya.
The Manglung juga menyuguhkan bermacam aneka menu hidangan yang pastinya menggugah selera kita.
Beberapa hidangannya antara lain:
Maincourse, yaitu menu makanan utama dengan bermacam ragam masakan nusantara beberapa diantaranya seperti rendang, nasi goreng, soto, brongkos dll.
Beverage menu, adalah berbagai macam minuman mulai dari jus, kopi, maupun soda. Di sini juga menyediakan kopi khas Manglung, yakni Manglung Hazelnut Coffe.
Sidedish menu, adalah aneka makanan snack yang cukup untuk mengganjal perut sementara.
Family Package, ini adalah menu paket keluarga yang tentunya lebih hemat. Jadi untuk yang mau berlibur bersama dengan sanak saudara ataupun bareng-bareng, menu ini sangat pas!. 

   Untuk akses ke lokasi ini sangatlah mudah, jalanan juga sangat mendukung untuk kendaraan roda empat, mini bus ataupun bus. Jarak tempuh untuk menuju lokasi The Manglung jika kita dari kota Jogja sekitar kurang lebih 400 KM.
The Manglung juga membuat suasana semakin meriah karena menyelenggarakan Live musik setiap harinya. Tak hanya penyanyi saja, pengunjung pun di ajak dan boleh menyumbangkan suara emas nya
Minusnya dari the manglung adalah area parkir yang tidak terlalu luas. Sehingga jika weekend pasti akan penuh, terutama untuk pengguna kendaraan roda empat yakni mobil.

Komentar